Cara Membuat Ketupat Lebaran
Nah berlanjut sama yang tadi setelah kita bikin kulitnya, tidak lupa juga kita bikin isi nya karena ini lah bagian terpenting nya langsung saja kita mulai cara membuat ketupat lebaran dengan beberapa proses sebagai berikut :
Proses Pertama
Untuk permulaan kita harus menyiapkan bahan-bahanya terlebih dahulu diantarannya :
1. Beras Putih
2. Kulit Ketupat
3. Air Secukupnya.
Proses Pembuatan
Caranya tidak beda jauh seperti membuat lontong hanya untuk membuat ketupat membutuhkan waktu yang cukup lama, berikut ini tahanpan untuk membuat ketupat :
1.Pertama, cuci beras dengan bersih dan kemudian rendam selama kurang lebih 30 menit.
2.Setelah cukup direndam, tiriskan beras. Selanjutnya dimasukkan ke dalam daun kelapa yang telah dibentuk sedemikian rupa. Jangan isi penuh, cukup ¾ saja sebab beras akan mengembang dan memenuhi rongga di dalam daun kelapa tersebut.
3.Selanjutnya, ketupat dimasak di dalam panci berukuran besar. Pastikan semua ketupat terendam sempurna, jika tidak maka akan ada bagian yang tidak matang. Agar menghemat waktu memasak, masukkan ketupat ke dalam air yang telah mendidih.
4.Masa perebusan ketupat bisa sampai 2 jam. Jika air menyusut, segera masukkan air yang baru. Begitu seterusnya hingga ketupat masak.
5.Setelah ketupat dirasa matang, angkat dan pisahkan dari air rebusan. Jangan lupa untuk menyiram ketupat dengan air bersih yang hangat agar tampilannya jauh lebih bagus. Ketupat siap untuk dihidangkan.
Pada dasarnya banyak cara membuat ketupat, yang mempengaruhinya cara membuat ketupat itu sendiri dimulai dari selerasa si pembuat, resep turunan keluarga, dll.
semoga bermanfaat dan selamat mencoba.
Cara Membuat Kulit Ketupat : http://greennrzzwhite.blogspot.com/2013/08/cara-membuat-kulit-ketupat.html
dan berlanjut pada link ini : http://pakdevakeren.blogspot.com/2013/08/soal-uac-web-internet-bogor-educare.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar